Rabu, 01 Oktober 2014

G SHOCK RISEMAN DW 9100 MAN IN BLACK

Salah satu anggota keluarga MASTER of G yang pernah dikeluarkan oleh Produsen G SHOCK pada masa itu, pada awalnya diproduksi pada tahun 1989 seri ini akhirnya digantikan dengan seri DW 9200 dengan fitur yang tidak jauh berbeda dan tipe yang lebih banyak. namun tetap saja saya lebih tertarik dengan seri awal ini, disamping casenya yang unik, jam ini masih dalam kondisi mint saya dapatkan. Mari simak fotonya,
 Semua fitur pada jam ini masih berfungsi dengan baik. Altimeter untuk mengukur ketinggian dan Barometer untuk mengukur Suhu.
 Terkesan sangat gagah bila dikenakan, dengan ukuran yang lebih besar dari seri dibawahnya.
 Masih lengkap dengan Dus aseli bawaan jam, namun tagnya hilang. kondisi dus juga masih lumayan baik

 Tidak ada pecah pada case, karena jam ini memang sangat jarang dipakai, selama ini hanya menjadi hiasan dilemari saja

 Tali original juga tidak pernah saya pakai, sehinnga terlihat sangat bagus, bahkan tidak ada tanda bekas pemakaian di lobang talinya.
G SHOCK RISEMAN DW 9100 MAN IN BLACK, Seri yang sangat langka ditemukan saat ini dengan kondisi yang sangat bagus lengkap dengan dus aslinya.

1 komentar: